Cara Setting Internet Hp Oppo Dengan Mudah

Tipandroid.com – Cara Setting Pengaturan Internet di Hp Oppo.Hp Oppo Android saat ini sudah banyak mendukung jaringan super cepat 4G. Cara Mengaktifkan 4G di Oppo pun bisa dengan mengaturnya di menu setelan.

Apalagi kelebihan smartphone oppo untuk masalah jaringan ialah hampir rata support dua Kartu sim (dual sim). Sehingga kamu bisa menggunakan dua tipe data internet yang berbeda bukan. Contoh satu provider a dan satunya provider b.

Tapi yang masih banyak belum diketahui adalah, bagaimana mengaktifkan data 4G ini di Oppo android kamu. Karena hanya dengan mengubah jaringan dari sinyal 3g menjadi 4G di hp oppo. Tentu kamu bisa memakai kecepatan super internet 4G.

Lalu sebenarnya bagaimana sih melakukan pengaturan untuk settingan internet di Oppo android kamu? Untuk itu semua bisa dikondisikan dengan mudah, cukup mengikuti langkah-langkahnya dari kami berikut ini.

Mengaktifkan Data Seluler Smartphone Oppo

Kekurangan jika menggunakan fitur Dual Sim Aktif seperti Oppo kita ini ialah harus berhati-hati. Karena jika salah memilih data seluler, maka bisa-bisa menghabiskan pulsa. Jika memakai sim yang salah.

Untuk itu kita akan membahas terlebih dahulu cara menghidupkan sambungan data Internet Hp Oppo. Dan memilih satu kartu Sim utama untuk digunakan sebagai penyedia layanan data.

menghidupkan data seluler hp oppo
menghidupkan data seluler hp oppo
  • Masuk Ke Menu Setelan atau Pengaturan
  • Pilih Menu Sim Ganda & Data Seluler
  • Hidupajan data seluler dengan menggeser / tap menu Data Seluler hingga berwarna hijau
  • Selesai

Kamu sudah berhasil menghidupkan data seluler, untuk bisa digunakan mengakses internet. Lalu bagaimana caranya jika kamu ingin memilih menggunakan data 4G. Seperti sudah sedikit kita singgung diatas. Berikut metode memilih tipe jaringan dia smartphone oppo ini.

Cara Menentukan Jaringan Internet

Untuk proses dan cara menentukan tipe jaringan HP oppo juga sangat simpel. Cukup dengan mengikuti beberapa step langkahnya dalam memilih kualitas jaringan. Baik jaringan 3G saja, atau otomatis mencari sinyal terbaik.

  • Masuk Menu Pengaturan atau Setting Oppo
  • Pilih menu Sim Ganda & Data Seluler
  • Sekarang tap di Jenis Jaringan yang di Anjurkan
  • Disini kamu bisa memilih 2G saja, 3G saja , 2G/3G (Otomatis), 4G/3G/2G (Otomatis) tentukan salah satu.
Pilih Jaringan Internet oppo
Pilih Jaringan Internet oppo

Catatan :

Jika kamu sudah meng aktifkan metode 4G otomatis tapi begitu memakai internet, masih dengan metode 3G. maka berarti kartu SIM kamu belum support 4G atau jaringan 4G belum sampai ke tempat kamu.

Karena setting jaringan seluler ini hanya untuk mengatur jenis data jaringan yang akan di tangkap oleh smartphone oppo. Jadi untuk cara upgrade jaringan 3g ke 4g sendiri, kamu harus membeli kartu yang sudah support 4G. Atau bisa mendatangi gerai provider kartu yang kamu pakai untuk minta di aktifkan jaringan 4G nya.

Barulah jika kamu sudah mengaktifkan 4 G kartu sim, kamu bisa menggunakan jaringan 4G only di Hp oppo kamu agar bisa berselancar dengan lebih ngebut.

Pengaturan oppo android ini juga hanya bisa dilakukan jika Hp oppo  kamu sudah memiliki spesifikasi 4G. Biasanya untuk smartphone oopo saat ini rata-rata semua sudah support 4G. Namun jika kamu tidak menemukan menu 4G pada setting diatas, berarti ponsel oopo kamu memang belum mendukung jaringan 4G.

Sekian saja artikel posting kita kali ini mengenai Cara Mengaktifkan Setting Data Jaringan Internet di  HP Oppo. Semoga bisa bermanfaat dan dapat membantu. Selamat mencoba dan terima kasih banyak.