Cara Membuat Grup di Line

Tutorial Cara Membuat Grup di Line. Line adalah salah satu aplikasi obrolan yang banyak pengguna nya di Indonesia. Berkembangnya Line tersebut tak lepas dari fitur-fitur milikinya, yakni adalah fitur obrolan, fitur untuk voice call dan video call dan lain-lain.

Yang menarik dari fitur video call di Line adalah bisa menampilkan banyak filter serta ada juga fitur game bagi yang sedang melakukan video call. Video call akan lebih seru jika banyak orang.

Kita juga bisa melakukan video call dalam satu grup, namun pastikan terlebih dahulu orang-orang tersebut sudah tergabung dalam satu grup. Lalu tahukah kamu cara untuk membuat grup di Line?

Nantinya grup tersebut bisa menyatukan 2 orang atau lebih dalam satu chat room serta bisa berbagi apa saja hal yang menarik. Mulai dari foto, video, jadwal atau bahkan bisa juga bermain game bersama.

Langkah Membuat Grup Line

Untuk cara membuat grup di Line, kita bisa mengikuti langkah-langkah sebagai berikut :

  1. Langkah pertama yaitu dengan membuka aplikasi Line yang kita miliki lalu pilih menu more yang ada di akhir deretan menu.
  2. Kemudian kita bisa klik ikon Add friends.
  3. Langkah berikutnya adalah klik pilihan Create Grup agar kamu bisa membuat grup di Line
  4. Kemudian kita bisa mulai menginput grup yang akan dibuat pada kolom Group Name. Untuk mengundang anggota grup, maka kita bisa mengklik ikon tanda tambah di bawah yang berlabel Add. Apabila kamu ingin mengunggah atau mengganti foto grup, maka kamu bisa mengklik ikon kamera. Dan apabila kita sudah selesai pengaturan, maka klik tulisan save yang ada di pojok kanan atas layar.
  5. Lalu ketika kamu ingin menambahkan anggota grup, di halaman sebelumnya dengan menekan tombol tanda tambah yang berlabel Add. Kita juga bisa melakukan cheklist pada nama teman Line yang ingin diundang. Atau kita bisa menggunakan kolom search by name agar bisa mencari member yang akan kita undang. Lalu tekan tombol invite yang ada di bawah layar.

Sebenarnya untuk menambahkan member ini bisa kita lakukan di akhir atau setelah kita sudah berhasil membuat grup.

Baca Juga:

Menambahkan Member Grup Line

  • Langkah berikutnya setelah kita menekan tulisan Save yang ada pada langkah ke 4, maka kita sudah berhasil membuat grup Line. Untuk mengeceknya kita bisa menuju ke halaman Friends atau dengan menu pertama Line dan klik pada bagian Groups. Pada bagian tersebut kita akan melihat daftar grup yang telah ada atau grup yang kamu terdaftar sebagai membernya.

Di Line sendiri, kamu bisa mengundang banyak teman di grup Line. Setiap member yang ada di grup tersebut juga bisa melakukan hal yang sama untuk mengundang teman. Karena Line menyediakan maksimum 500 orang member pada setiap grupnya. Hal tersebut terjadi peningktan setelah sebelumnya hanya memiliki kapasitas 200 member setiap grup.

Dengan adanya grup ini ada beberapa fungsi penting yang bisa berguna. Untuk para pedagang bisa menggunakan grup Line untuk membangun komunitas dagangannya.

Tentunya hal tersebut bisa jadi sebuah peluang dan kesempatan besar bagi pedagang. Dan membuat grup Line tersebut tidaklah terlalu susah jika kita mengikuti tata cara tutorial ini.

Demikian cara membuat grup di Line terbaru. Kamu juga bisa langsung mempraktekkannya pada aplikasi Line yang kamu miliki. Semoga cara ini bisa bermanfaat.